Melanjutkan pembahasan kita mengenai Degrees of Comparison atau tingkat perbandingan dalam Bahasa Inggris, maka pada posting kali ini kita akan membahas tentang Degrees of Comparison Tingkat Sederajat (Comparison of Equality)
Comparison of Equality merupakan salah satu tingkat perbandingan dalam Bahasa Inggris yang menunjukkan perbandingan tingkat sederajat (Setara), contohnya seperti : Ani sama pintarnya dengan Ina, Yudi sama tingginya dengan Yuda, Apel sama beratnya dengan Mangga, Santi sama cantiknya dengan Sinta, Sule sama lucunya dengan Azis, dan lain-lain.
Rumus Comparison of Equality
Untuk menyatakan tingkat perbandingan yang sama atau sederajat, rumus yang digunakan adalah :
Contoh Kalimat Comparison of Equality
Di bawah ini kami berikan beberapa contoh kalimat tingkat perbandingan setara atau sederajat (Comparison of Equality), yakni antara lain :
- Ani is as smart as Ina (Ani sama pintarnya dengan ina)
- Yudi is as high as Yuda (Yudi sama tingginya dengan Yuda)
- Apple is as heavy as Mango (Apel sama beratnya dengan Mangga)
- Santi is as beautiful as Sinta (Santi sama cantiknya dengan Sinta)
- Sule is as funny as Azis (Sule sama lucunya dengan Azis).
- Android is as cheap as Blackberry (Android sama murahnya dengan Blackberry)
Bila anda ingin bertanya atau ingin menambahkan penjelasan mengenai Comparison of Equality, silahkan tinggalkan komentar di bagian bawah artikel ini, atau bila anda menyukai tulisan ini tidak ada salahnya untuk berbagi informasi kepada keluarga atau teman-teman yang lain.